Destinasi Wisata Yang Wajib di Kunjungi Saat Berkunjung Ke Kota Malang
Dec 2, 2019
Add Comment
Autodika.com - Malang dikenal sebagai kota yang memiliki banyak sekali objek-objek wisata yang bagus dan menarik untuk dikunjungi oleh para trevellers. Letak geografis Malang banyak perbukitan maka dari itu kota malang memiliki udara yang sangat sejuk sekali, kalau tinggal di malang lama-lama bikin betah karena kesejukan nya tidak dimiliki oleh kota kota besar lain nya.
Sekarang dimalang sudah banyak sekali destinasi-destinasi wisata yang cukup keren dan menarik untuk di kunjungi mulai dari pantai nya, pegununangan nya dan juga di kota malang nya sendiri sudah banyak tempat-tempat buat anak remaja nongkrong dan berfoto-foto.
Saya sudah dua kali datang ke kota malang dan tidak pernah merasakan bosen ketika saya sampai disana karena banyak sekali yang bisa kita explore ketika dimalang. Disini saya akan memberikan destinasi-destinasi wisata yang sekarang lagi hits abis di Malang:
1. Kampung Jodipan
Kita mulai explore tempat wisata yang berada di jantung kota malang, iya kampung satu ini sekarang lagi terkenal banget dengan pemandangan rumah warna warni nya yang kalau di liat dari atas terasa unik dan bagus. Kampung jodipan ini juga menjadi salah satu tempat yang di gunakan syuting untuk film Yowes Ben garapan cak Bayu Skak. Kampung Jodipan ini terletak tidak jauh dari Stasiun Malang Kota Baru buat yang naik kereta dari Jakarta ke Malang pasti akan melewati kampung ini..
2. Menikmati Suasana Alun-Alun Kota Malang
Rasanya kurang lengkap kalau ke kota Malang tidak mampir ke alun-alun Malang, disana kita bisa bersantai menikmati suasana dan udara yang sejuk tempat ini bisa membuat jiwa atau pikiran kalian menjadi tenang. Juga tak perlu khawatir buat keluarga yang membawa buah hati karena disana juga tersedia banyak sekali wahana permainan yang cocok untuk anak kecil. Tempat ini sangat cocok buat keluarga yang sedang berlibur ke kota Malang.
3. Gunung Bromo
Tak heran lagi kalau gunung Bromo masih menjadi destinasi terhits yang ada di kota Malang. Iya gunung Bromo memiliki keindahan yang sangat memukau sampai-sampai kementerian pariwisata memasukkan gunung bromo sebagai 10 Bali Baru dan menjadi tujuan para turis mancanegara.
4. Gunung Semeru
Siapa sih yang tahu sama gunung satu ini, Gunung tertinggi yang ada di pulau jawa ini yang suka tantangan wajib kalian kunjungi, Gunung yang berada di Kabupaten Lumajang ini merupakan gunung yang paling banyak di daki oleh para pendaki, karena keindahan membuat orang pengen kesana. Di tahun 2012 lalu ada film yang lokasi syuting nya di gunung Semeru film itu adalah 5 CM dan semenjak film itu tayang di bioskop dan banyak yang nonton, maka saat itupun para para pendaki yang datang ke Gunung Semeru di semeru ada dua tempat yang menjadi favorit para pendaki yang pertama Ranukumbolo dengan view danau yang luas sangat cocok buat foto-foto, tempat yang kedua ya pasti puncak mahameru atau puncak abadi para dewa.
5. Coban Rondo
Untuk kalian yang suka wisata air terjun bisa datang ke salah satu coban yang ada di malang yakni Coban Rondo. Mungkin buat kalian yang sudah pernah ke kota Malang nama Coban Rondo ini bukanlah nama yang asing lagi dan sering kita dengar. Coban Rondo merupakan salah satu dari sekian banyaknya objek wisata yang ada di sana. Coban Rondo sendiri memiliki arti tersendiri dalam bahasa Jawa. Coban dalam bahasa Jawa memiliki arti air terjun dan Rondo berarti Janda. Kalau menurut sejarahnya sih goa ini ada karena kisah percintaan antara Dewi Anjarwati dengan suaminya Raden Baron Kusuma.
Autodika.com - Buat para trevellers yang ingin ke malang wajib buat kalian datang destinasi wisata yang diatas karena keindahan sangat sayang sekali untuk di lewatkan. Kota Malang sangat cocok buat para backpacker yang ingin berwisata murah.
0 Response to "Destinasi Wisata Yang Wajib di Kunjungi Saat Berkunjung Ke Kota Malang"
Post a Comment