-->

Pengembangan SI dan Manajemen Proyek

Pengembangan Sistem Informasi dalam Dunia Bisnis (1)
Mengembangkan sistem baru untuk memecahkan tantangan masalah  sangatlah penting bagi perusahaan, karena dalam proses pengembangan sistem baru kita akan menghadapi banyak pilihan mengenai perangkat keras dan peranti lunak, dan harus berfikir tentang cara merancang ulang proses bisnis dan pekerjaan yang bertujuan untuk memaksimalkan niai yang diperoleh dari sistem baru.

Sistem Sebagai Perubahan yang Direncanakan Dalam Perusahaan (1)
  • Membangun sistem informasi baru adalah salah satu jenis perubahan yang direncanakan dalam organisasi. Pengenalan sistem informasi yang baru melibatkan perubahan dalam pekerjaan, keahlian, manajemen, dan organisasi.
  • Ketika kita merancang sistem informasi baru, kita sedang merancang ulang organisasi tersebut. Pembuat sistem harus mengerti bagaimana sebuah sistem akan mempengaruhi proses bisnis tertentu dan organisasinya secara keseluruhan.
Perubahan Struktural Organisasi Yang Disebabkan oleh Teknologi Informasi (1)
  1. Otomatisasi (Automation)
  2. Rasionalisasi (Rationalization)
  3. Rekayasa Ulang (Reengineering)
  4. Pergeseran Paradigma (Paradigm Shifts)
Imbal Balik Dari Adanya Perubahan (1)

autodika.com

Rekayasa Ulang Proses Bisnis (1)
  • Banyak perusahaan saat ini berfokus kepada pembuatan sistem informasi baru yang akan meningkatkan proses bisnis mereka.
  • Jika perusahaan memikirkan kembali dan merancang ulang proses bisnis sebelum menciptakan sistem informasi, perusahaan dapat memperoleh hasil yang besar dari investasinya dalam teknologi informasi.
  • Contoh: proses aplikasi hipotek rumah yang lebih efektif dengan mengurangi biaya serta waktu prosesnya.
Langkah-Langkah Rekayasa Ulang yang Efektif (1)
  1. Analisis strategis
  2. Identifikasi aspek-aspek dari keluhan
  3. Identifikasi masukan dan keluaran proses bisnis
  4. Identifikasi aliran dari produk dan/atau layanan
  5. Identifikasi jaringan aktivitas dan penyangga dalam proses
  6. Identifikasi semua sumber daya
  7. Identifikasi struktur dan aliran informasi
  8. Identifikasi para pemilik proses
  9. Identifikasi para pelaku proses dan para pembuat keputusan
Pengukuran Dimensi Dalam Proses Bisnis (1)
  1. Biaya proses
  2. Waktu proses
  3. Kualitas proses
  4. Fleksibilitas proses
Prinsip Umum Para Perancang Proses Bisnis (1)
  1. Mengganti langkah-langkah sekuensial dalam proses menjadi langkah-langkah paralel
  2. Memperkaya pekerjaan dengan meningkatkan otoritas keputusan dan memusatkan informasi
  3. Memungkinkan informasi dibagikan kepada seluruh peserta
  4. Menghilangkan penyangga
  5. Mengubah pemrosesan dan pengambilan keputusan yang dikelompokkan menjadi proses yang mengalir kontinu
  6. Mengotomatisasi tugas-tugas keputusan apabila memungkinkan
Perbaikan Proses Bisnis (1)
  1. Manajemen proses bisnis => pengelolaan perubahan proses di banyak bidang dalam bisnis
  2. Manajemen kualitas total => menjadikan kualitas sebagai tanggung jawab, semua orang, dan fungsi di dalam suatu organisasi
  3. Six sigma =>  melakukan implementasi metodologi dan teknik untuk meningkatkan kualitas
Sekilas Mengenai Pengembangan Sistem (1)
  1. Analisis sistem => analisis masalah berupa road map yang dapat diselesaikan perusahaan dengan sistem informasi
  2. Perancangan sistem => memperlihatkan bagaimana sistem tersebut akan memenuhi sasaran ini
  3. Pemrograman => spesifikasi sistem yang dipersiapkan ke dalam kode program
  4. Pengujian => untuk mengetahui apakah sistem memberikan hasil-hasil yang benar
  5. Konversi => proses perubahan dari sistem lama ke sistem baru
Pengembangan Aplikasi Untuk Perusahaan Digital (1)
  • Dalam lingkungan perusahaan digital, perusahaan perlu mampu menambah, mengganti, dan menghentikan kapabilitas teknologi dengan cepat untuk merespons adanya kesempatan-kesempatan baru.
  • Perusahaan dapat menerapkan proses pengembangan yang lebih informal dan lebih singkat dengan aplikasi e-commerce dan e-business mereka, proses yang memberikan solusi cepat yang tidak mengganggu sistem pemrosesan transaksi inti dan basis data perusahaan.
Pengembangan Berbasis Komponen dan Layanan Web (1)
  • Pengembangan tersebut berupa dalam merakit dan mengintegrasikan komponen-komponen peranti lunak yang tersedia.
  • Perusahaan menggunakan pengembangan berbasis komponen untuk membuat aplikasi e-commerce dengan menggabungkan komponen yang tersedia secara komersial.
Rapid Aplication Development (1)
  • Rapid Aplication digunakan untuk menggambarkan proses pembuatan sistem yang dapat dilangsungkan dalam waktu yang sangat singkat.
  • Rapid Aplication Development mencangkup penggunaan pemrograman visual dan perangkat lainnya untuk membuat antarmuka grafis pengguna, pembuatan prototipe, otomatisasi pembuatan program, kerjasama yang erat antara pengguna akhir, dan spesialisasi sistem informasi.
Manajemen Proyek (1)
Manajemen Proyek merupakan suatu penerapan pengetahuan, keahlian, perangkat, dan teknik untuk mencapai sasaran tertentu dalam batasan anggaran dan waktu yang ditentukan.

Variabel Manajemen Proyek (1)
  1. Cakupan
  2. Waktu
  3. Biaya
  4. Kualitas
  5. Risiko
Kontrol Manajemen Proyek Dari Proyek Sistem (1)

autodika.com

Dimensi Risiko Proyek (1)
  1. Ukuran proyek => semakin besar proyeknya berdasarkan pengeluaran uang, jumlah staf, waktu implementasi, dan jumlah unit organisasi maka semakin besar risikonya
  2. Struktur proyek => apabila strukturnya telah jelas maka keluaran dan prosesnya dapat didefinisikan
  3. Pengalaman dengan teknologi => risiko proyek meningkat apabila tim proyek dan staf sistem informasi tidak memiliki keahlian teknis yang dibutuhkan
Metode Dokumentasi Rencana Proyek (1)
  1. Diagram GANTT => mencantumkan daftar aktivitas proyek berikut waktu mulai dan waktu penyelesaiannya
  2. Diagram PERT => secara grafis menjelaskan tugas proyek yang saling berkaitan dan menyusun aktivitas yang harus diselesaikan sebelum aktivitas tertentu dapat dimulai
Sumber Literatur
  1. Kenneth C. Laudon, Jane P. Laudon. 2018.Management Information Systems: Managing the Digital Firm,15th,.Pearson
  2. Joseph Valacich, Christoph Schneider. 2018. Information Systems TodayManaging in the Digital World. Pearson
  3. Azhar Susanto. 2017. Sistem Informasi Manajemen Konsep dan Pengembangan Secara Terpadu. LinggaJaya,Indonesia
  4. Turban, Efraim and Volonino, Linda. 2011. Information Technology for Management: Improving Strategic and Operational Performance. 8th Edition. Danvers: John Wiley & Sons
  5. Rudy Tantra. 2012. Manajemen Proyek Sistem Informasi. Penerbit Andi 
  6. Eddy Jusuf. 2019. Sistem Informasi Manajemen Kontemporer di Era Digital. Gava Media.


(angka) = sumber yg ada di slide paling belakang

Selamat berkunjung kembali di postingan selanjutnya

0 Response to "Pengembangan SI dan Manajemen Proyek "

Post a Comment

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel