Apa itu Penelitian Kualitatif
Nov 14, 2020
Add Comment
Definisi Penelitian Kualitatif
Metode Penelitian Kualitatif merupakan penelitian yang bersifat deskriptif dan cenderung menggunakan analisa data dan memanfaatkan teori yang ada sebagai bahan penjelas.
Tujuan Penelitian Kualitatif
Tujuan Penelitian Kualitatif adalah menjelaskan suatu fenomena dengan detail menggunakan data yang telah dikumpulkan.
Karakteristik Penelitian Kualitatif
Karakterirtik khusus Penelitian Kualitatif adalah mengungkapkan berbagai keunikan yang terdapat dalam individu, kelompok, masyarakat atau organisasi dalam kehidupan seharai hari secara komprehensif atau holistik dan rinci. Karakteristik Penelitian Kualitatif meliputi:
- Menggunakan latar alamiah atau pada konteks dari suatu keutuhan
- Instrumennya adalah Manusia, baik peniliti sendiri atau dengan bantuan orang lain
- Menguunakan metode kualitatif
- Menggunakan analisis data secara induktif
- Lebih menghendaki arah bimbingan penyusunan teori subtantif yang bersaal dari data
- Mengumpulkan data deskriptif seperti kata-kata dan gambar bukan berupa angka
- Lebih mementingkan proses daripada hasil
- Menyadari adanya batas dalam penelitian atas dasar fokus yang timbul sebagai masalah dalam penelitian
- Meredenfinisikan validitas, reabilitas dan objekfitas dalam versi lain dibandingkan dengan yang lazim digunakan dalam penelitian klasik
- Menyusun desain secara terus menerus desesuaikan dengan kenyataan lapangan atau bisa disebut bersifat sementara
- Menghendaki agar penelitian dan hasil interprestasi yang diperoleh bisa dirundingkan dan disepakati oleh manusia yang dijadikan sebagai sumber data
Poin Poin yang perlu dipahami oleh seorang peneliti dalam melakukan penelitian kualitatif
- Tidak terfokus kepada angka atau nilai dalam pengukuran variabelnya
- Tidak melakukan suatu pengujian menggunakan metode statistik
- Bersifat elaborasi, penliti boleh menggali informasi lebih dalam terhadap objek penelitian dengan tidak bergantung pada pengukuran numerik
- Lebih tidak terstruktur dibandingkan dengan penelitian kuatitatif
0 Response to "Apa itu Penelitian Kualitatif"
Post a Comment